Petugas Pemasyarakatan dan WBP Lapas Permisan Ikuti Sosialisasi Penguatan Ideologi Pancasila

    Petugas Pemasyarakatan dan WBP Lapas Permisan Ikuti Sosialisasi Penguatan Ideologi Pancasila
    Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Permisan Nusakambangan Kanwil Kemenkumham Jawa Tengah menerima kunjungan dari Kepala BPIP (Badan Pembinaan Ideologi Pancasila) Prof. Yudian Wahyudi beserta rombongan pada hari Rabu (27/3/2024).

    NUSAKAMBANGAN – Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Permisan Nusakambangan Kanwil Kemenkumham Jawa Tengah menerima kunjungan dari Kepala BPIP (Badan Pembinaan Ideologi Pancasila) Prof. Yudian Wahyudi beserta rombongan pada hari Rabu (27/3/2024).

    Rombongan tiba di Lapas Permisan sekitar pukul 15.30 WIB. Pegawai dari Lapas Permisan menyambut dengan tarian selamat datang dan pengalungan bunga kepada Prof. Yudian Wahyudi.

    Para tamu kemudian diarahkan menuju ke tempat yang telah disediakan untuk menyimak pemaparan dari Prof. Yudian Wahyudi yang membahas tentang Penguatan Ideologi Pancasila.

    “Kita harus bersyukur karena berada di negeri Indonesia yang kaya dan beragam, ” ujarnya kepada para hadirin yang terdiri dari Petugas Pemasyarakatan dan Warga Binaan Pemasyarakatan.

    Setelah selesai memberikan sosialisasi mengenai pentingnya falsafah Pancasila Ketua BPIP dan rombongan kemudian diarahkan menuju ke Perpustakaan Pancasila Lapas Permisan.

    Prof. Yudian Wahyudi mendapatkan kehormatan untuk meresmikan Perpustakaan Pancasila Lapas Permisan dengan membubuhkan tanda tangan pada prasasti yang telah disediakan.

    Dalam kegiatan ini juga sekaligus pemotongan pita dengan di fungsikanya taman baca yang ada di sekitaran perpustakaan Pancasila Lapas Permisan.

    Kalapas Permisan, Ahmad Hardi mengungkapkan bahwa dengan adanya Perpustakaan Pancasila di Lapas Permisan ini akan mendorong para Warga Binaan Pemasyarakatan untuk dapat mengembangkan diri secara mandiri melalui kegiatan membaca.

    “Semoga minat membaca para Warga Binaan dapat meningkat dengan diresmikanya Perpustakaan Pancasila di Lapas Permisan ini, ” ujarnya.

    Selama kegiatan berlangsung tampak hadir mendampingi Kepala BPIP antara lain Deputi Bidang Hubungan Bidang Antar Lembaga, Sosialisasi, Kominikasi dan Jaringan BPIP; Direktur Pembinaan Narapidana dan Anak Binaan Ditjen Pemasyarakatan; Pimti Pratama Kanwil Kemenkumham Jawa Tengah; Kepala UPT se-Nusakambangan dan Cilacap beserta Pejabat Administrasi Kantor Wilayah.

    Candra Putra

    Candra Putra

    Artikel Sebelumnya

    Personil Vermis Band Lapas Permisan Dapatkan...

    Artikel Berikutnya

    Peresmian Perpustakaan Pancasila Lapas Permisan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Pelepasan Pegawai : Lapas Permisan Hormati Dedikasi dan Pengabdian
    Dukung Program Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 1710-02/Timika Bantu Warganya Dalam Memanen Jagung
    Terima Kunjungan Kepala BPOM, Kapolri Pastikan Sinergi Penindakan Mafia
    Kapolda Papua Kerahkan Satgas Operasi Damai Cartenz untuk Kejar Pelaku Kekerasan Bersenjata di Yalimo

    Ikuti Kami